Geliatkan Ekonomi Masyarakat Pemkab Kotabaru Gelar Festival Kuliner


Habar Kotabaru , Kotabaru - Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar mengapresiasi pergelaran Festival Kuliner 2023, sebagai sarana untuk mempromosikan aneka kuliner produk usaha kecil dan menengah (UMKM) Di Kotabaru yang berlangsung di Obyek Wisata Siring Laut, jum'at (24/02/2023) 

Festival kuliner yang di inisiasi pemerintah daerah melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kotabaru ini berlangsung selama tiga hari dari tanggal 24 sampai 26 Februari 2023  yang bertujuan untuk meningkatkan dan menumbuh kembangkan ekonomi kreatif sub sektor kuliner, serta menggali potensi para chef yang ada di Kabupaten Kotabaru.

Dalam sambutannya Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar berharap kegiatan festival kuliner 2023 dapat memberdayakan ekonomi kreatif sekaligus mempromosikan wisata. 

"Saya menyambut baik dan mengapresiasi segenap panitia dan seluruh pihak terkait atas  terselenggaranya Festival kreatif kuliner Kotabaru 2023, dan tidak lain sebagai upaya dalam pengembangan wisata kuliner dan pemberdayaan ekonomi kreatif serta mempromosikan wisata yang ada di Kabupaten Kotabaru" Harap Bupati Kotabaru

Selain itu, Bupati Kotabaru juga berharap dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan UMKM dan melalui Festival Kuliner diharapkan bisa memunculkan ide-ide kreatif dalam memajukan kuliner Kotabaru. 

"Diharapkan, dengan adanya kegiatan Festival Kuliner Kotabaru 2023 mampu meningkatkan minat pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terutama dibidang kuliner untuk pengembangan ekonomi masyarakat setempat, mengangkat dan mempromosikan produk makanan khas serta mengali potensi masyarakat untuk berinovasi dan berkreasi dalam pengembangan masakan khas Kotabaru. " Jelas Bupati (HK002)



Geliatkan Ekonomi Masyarakat Pemkab Kotabaru Gelar Festival Kuliner Geliatkan Ekonomi Masyarakat Pemkab Kotabaru Gelar Festival Kuliner Reviewed by Habar Kotabaru on Sabtu, Februari 25, 2023 Rating: 5

Tidak ada komentar

Random Posts

5/random/post-list