Pemkab Kotabaru Latih Satgas Perlindungan Perempuan dan anak.

Habar Kotabaru.com , Kotabaru : Sekretaris Daerah Kabupaten Kotabaru H.Said Akhmad,MM membuka secara resmi pelatihan Satgas Perlindungan Perempuan dan Anak bagi komite gender dan pengurus serikat buruh sawit di salah satu Hotel di Kotabaru, Jumat (17/02/23).

Dalam kegiatan ini Sekretaris Daerah  mengatakan kekerasan terhadap perempuan dan anak, baik yang berbentuk fisik maupun psikis merupakan salah satu masalah serius yang berdampak luas terhadap ketidakadilan dan perlakuan yang melanggar nilai nilai kemanusian yang semestinya dapat dihindari dan dicegah.

Kabupaten kotabaru merupakan daerah yang stategis dengan kondisi geografis wilayah yang cukup luas sehingga memerlukan strategi untuk memberikan pelayanan yang optimal pada perempuan dan anak korban kekerasan

"Oleh sebab itu, sebagai upaya harus terus kita lakukan untuk menjamin perlindungan bagi perempuan dan anak serta penanganan korban kekerasan terhadap perempuan dan anak.
Untuk itu, saya menghimbau kepada seluruh peserta pelatihan agar dapat mengikuti  dan menyerap ilmu yang disampaikan para narasumber dengan baik hingga akhir kegiatan sehingga saat bertugas para anggota satgas memiliki kepercayaan diri dalam menganalisis persoalan yang terjadi, cara penanganan korban dan langkah yang harus dilakukan serta tampil dalam berkomunikasi dengan korban dan masyarakat secara lebih luas yang sedang menghadapi kasus kekerasan" ungkap Said. (ril/HK002)
Pemkab Kotabaru Latih Satgas Perlindungan Perempuan dan anak. Pemkab Kotabaru Latih Satgas Perlindungan Perempuan dan anak. Reviewed by Habar Kotabaru on Jumat, Februari 17, 2023 Rating: 5

Tidak ada komentar

Random Posts

5/random/post-list