UMKM Kelumpang Hilir dan Hulu Siap Export Sovenir Berbahan Ulin Ke India
Habar Kotabaru , Kotabaru - Penguatan dan Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan upaya yang mesti dilakukan pemerintah Daerah Kotabaru guna menjaga dan menstabilkan roda perekonomian.
Selain pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat juga harus mendukung upaya ini, memberdayakan usaha Mikro, Kecil dan Menengah melalui pemberian fasilitas, bimbingan, pendampingan, bantuan perkuatan untuk menumbuhkan dan meningkatkan kemampuan serta daya saing UMKM.
Salah satu langkah konkrit yang sudah di lakukan oleh Diskoperindag Kabupaten Kotabaru adalah melakukan pendampingan kepada pengrajin ulin, yang berada di Kecamatan Kelumpang Hilir dan Kelumpang Hulu.
Pendampingan dimaksud antara lain meliputi, Identifikasi dan analisis kebutuhan pendampingan, perencanaan pendampingan, monitoring dan evaluasi, serta pelaporan hasil pendampingan.Produk-produk UMKM yang bergerak di bidang pengrajin ulin ini antara lain peralatan rumah tangga seperti meja, kursi, mangkuk, sendok, ulekan sambal, dan lainnya.
Selain pangsa pasar yang sudah ada di Kalimantan Selatan, UMKM kerajinan ini juga sudah menembus pasar dibeberapa provinsi tetangga seperti Kalimantan Timur, Tengah, Barat dan Utara.
Selain pangsa pasar yang sudah ada di Kalimantan Selatan, UMKM kerajinan ini juga sudah menembus pasar dibeberapa provinsi tetangga seperti Kalimantan Timur, Tengah, Barat dan Utara.
Perbincangan kru media habarkotabaru.com dengan personil Diskoperindag Kotabaru, Jumat (28/04/23) Sudiro Hasibuan, pendamping UMKM didapat informasi bahwa UMKM pengrajin bahan olahan dari kayu ulin ini sebenarnya sangat potensial dikembangkan kedepan, karena prospek pasar di luar Kalimantan terbuka lebar, seperti Pulau jawa dan Bali.
"Kerajinan dari bahan olahan kayu ulin ini sangat bagus untuk dikembangkan, karena prospek pasar terbuka luas di luar kalimantan, bahkan kedepan ada rencacana export keluar negri seperti ke Turki untuk alat musik Gambus dan ke India untuk seovenir cobek, lesung, sendok, dan lainnya" tuturnya.
Lebih jauh Sudiro mengatakan bahwa pembuatan atau pengerjaan produk-produk kerajinan ini, seperti sovenir dan alat musik gambus adalah berdasarkan pesanan dari pihak pembeli.(HK002)



UMKM Kelumpang Hilir dan Hulu Siap Export Sovenir Berbahan Ulin Ke India
Reviewed by Habar Kotabaru
on
Jumat, April 28, 2023
Rating:
Tidak ada komentar