Polsek Pulau Sembilan Peduli Pendidikan
Habar Kotabaru - Dalam rangka mendukung Pemerintah dibidang pendidikan untuk mencerdaskan anak bangsa dan menggalakan gemar membaca Polsek Pulau Sembilan bagikan buku ke SDN 1 Tanjung Pulau Sembilan.
Bakti Sosial Polri Peduli Budaya Literasi distribusikan buku hingga kepelosok nusantara di Desa Tanjung Nyiur Kecamatan Pulau Sembilan Kabupaten Kotabaru.
Pendistribusian sebanyak 25 buku disalurkan keperpustakaan SDN 1 Tanjung diserahkan langsung Kapolsek Pulau Sembilan, Ipda Teguh Baharijanto dan diterima oleh Kepala Sekolah SDN 1 Tanjung, Tugiman, S.Pd.
Buku yang dibagikan antara lain buku berhitung, buku bimbingan membaca, buku pintar berdoa dan lainnya.
Pendistribusian buku ini untuk mendorong anak-anak sebagai generasi bangsa dalam meningkatkan ilmu pengetahuan. Selain itu kegiatan ini juga untuk menjalin silaturahmi Polri dan masyarakat agar kamtibmas tetap terjaga. (Sumber Polsek P. Sembilan/HK001)

Tidak ada komentar