Wisata Goa Lowo Role Model Pengelolaan Wisata Berbasis Kemasyarakatan
Habar Kotabaru - Banyaknya potensi wisata di Kabupaten Kotabaru menjadi tantangan tersendiri bagi perkembangan dunia pariwisata Kotabaru.
Perkembangan pariwisata yang dikelola pemerintah melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kotabaru juga sudah menampakan perkembangan setiap tahunnya.
Pembangunan infrastriktur sarana dan prasarana pendukung juga terus dilakukan sebagai salah satu upaya peningkatan kenyamanan dan keamanan wisatawan.
Pengelolaan objek wisata oleh masyarakat juga terus dikembangkan. Seperti Pantai Teluk Tamiang dan objek wisata Goa Lowo.
Salah satu pengembangan objek wisata yang dikelola masyarakat melalui BUMDes adalah Goa Lowo. Goa Lowo yang kini menjadi salah satu tujuan utama wisata keluarga di Kotabaru yang berada di Desa Tegalrejo Kecamatan Kelumpang Hilir Kabupaten Kotabaru saat ini pengembangannya cukup signifikan.
Dengan dukungan penuh BUMDes dan pembinaan Disparpora serta support dari warga desanya menjadikan Goa Lowo dikenal semakin luas di Kalimantan Selatan.
Objek wisata Goa Lowo yang dikelola BUMDes Pesona Rejo Jaya yang digawangi Tri Widodo bisa menjadi role model pengembangan wisata didaerah lain yang pengelolaannya melibatkan warga sekitar sebagai investasi jangka panjang untuk peningkatan perekonomian warga.
Berawal dari swadaya masyarakat yang akhirnya mendapat dukungan dari Pemerintah Daerah dan bantuan dari pihak ketiga Goa Lowo kini terus mempercantik diri sebagai destinasi pariwisata unggulan daerah.
Goa Lowo menjadi gambaran objek wisata berbasis pemberdayaan kemasyakatan untuk peningkatan perekonomian warga. (HK001)

Tidak ada komentar