Gedung Baru Desa Semayap Diresmikan



habarkotabaru.com , Kotabaru - Pemerintahan Kabupaten Kotabaru meresmikan Gedung baru Kantor Desa Semayap dalam rangka mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas sekaligus  meningkatkan mutu pelayanan untuk masyarakat, Kamis (24/04/25).


Dalam sambutan Bupati Kotabaru, yang diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kotabaru, Drs. H. Minggu Basuki,MAP  mengatakan, pembangunan kantor desa ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat.


Pembangunan gedung ini adalah bentuk komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan publik dan memperkuat tata kelola pemerintahan desa yang transparan, akuntabel dan profesional. Kantor desa bukan hanya bangunan fisik tetapi simbol pelayanan, pusat informasi dan tempat aspirasi masyarakat.


Bupati Kotabaru mengucapkan selamat atas berdirinya gedung kantor desa, semoga gedung baru bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kinerja aparat desa dan mendukung pembangunan desa yang bertanggung jawab.


Diakhir sambutan, Asisten I Setda Kotabaru mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan merawat fasilitas ini dan terus memperkuat rasa gotong royong, kebersamaan dalam membangun desa yang maju, mandiri, dan sejahtera.


Sementara itu, Kepala Desa Semayap, Hj. Hamiah menyampaikan, Pembangunan kantor ini dimulai pada tahun 2023 untuk lantai 1 dan tahun  2024 untuk lantai 2. Dengan dilengkapi fasilitas yang memadai untuk menunjang kenyamanan dan efisiensi pelayanan publik.


Pembangunan ini di rombak habis dengan menggunakan anggaran Dana Alokasi Desa (DAD) dengan anggaran tahap pertama untuk lantai bawah itu ada Rp. 846.921.617,- tetapi terealisasi cuma sebesar Rp. 836.279.000 dan di tahun 2024 anggarkan lagi. Desa Semayap diberikan anggaran lumayan banyak DAD-nya, sehingga bisa meningkatkan lagi ke tingkat dua itu anggarannya sebesar Rp. 521.235.000, terealisasinya Rp. 495.257.000 yang dibangun secara swakelola oleh masyarakatnya, gedung baru ini  dilengkapi dengan ruang pelayanan yang tanpa disekat, ada ruang baca dan tempat bermain anak, ruang rapat yang luas dan fasilitas tambahan yang mendukung pelayanan bagi masyarakat, karena adanya gedung yang lebih baik, diharapkan semua urusan administrasi desa dapat dilakukan dengan lebih efektif dan memberikan kenyamanan lebih bagi warga yang datang mengurus keperluan mereka.


Peresmian ini ditandai dengan pemotongan pita oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kotabaru, Suci Anisa Rusli bersama Asisten I Setda Kotabaru H. Minggu Basuki, dengan peresmian ini diharapkan agar kantor baru ini menjadi simbol peningkatan kualitas pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat.


Peresmian ini turut dihadiri oleh Forkopimda,  Kepala BPMD,  Camat Pulau Laut Utara dan Sigam, Badan Permusyawaratan Desa, perangkat desa, organisasi masyarakat serta tokoh masyarakat dan tokoh agama, pengurus TP. PKK Desa Semayap.(rel kominfo ktb/red)

Gedung Baru Desa Semayap Diresmikan Gedung Baru Desa Semayap Diresmikan Reviewed by Habar Kotabaru on Kamis, April 24, 2025 Rating: 5

Tidak ada komentar

Random Posts

5/random/post-list