Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru Suwanti Ucapkan Selamat Kepada Bupati & Wakil Bupati Periode 2025 - 2029



habarkotabaru.com , Kotabaru - Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru, Suwanti, memimpin langsung agenda Serah Terima Bupati dan Wakil Bupati serta penyampaian Pidato Visi Misi Bupati dan Wakil Bupati periode 2025 -  2029 diruang Rapat Paripurna DPRD Kotabaru, Senin (03/03/25). 


Rapat Paripurna yang dihadiri seluruh anggota DPRD Kabupaten Kotabaru, Forkopimda, Kepala SKPD dan undangan lainnya merupakan agenda pertama Bupati baru menyampaikan pidatonya. 


Suwanti mengucapkan  selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati periode 2025 - 2029 yang terpilih atas amanah masyarakat Kotabaru. 


DPRD Kabupaten Kotabaru siap bersinergi dan berkolaborasi dalam membangun dengan kebijakan yang berpihak kepada rakyat untuk meningkatkan kesejahteraan serta mewujudkan  pemerintahan yang transparan dan akuntabel. 


"Semoga kepercayaan ini dapat dijalankan  dengan penuh tanggungjawab, integritas dan dedikasi untuk kemajuan Kabupaten Kotabaru" kata Suwanti. (sumber kominfo kotabaru/red)

Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru Suwanti Ucapkan Selamat Kepada Bupati & Wakil Bupati Periode 2025 - 2029 Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru Suwanti Ucapkan Selamat Kepada Bupati & Wakil Bupati Periode 2025 - 2029 Reviewed by Habar Kotabaru on Minggu, Maret 02, 2025 Rating: 5

Tidak ada komentar

Random Posts

5/random/post-list